Penggunaan Pil KB

Penggunaan Pil KB
Posted on 29 September 2017

Pil KB merupakan salah satu alat kontrasepsi yang digunakan untuk mencegah kehamilan yang keefektifannya mencapai 99% bila digunakan dengan tepat. Pil KB umumnya dibagi menjadi 2 yaitu kombinasi yang mengandung hormon esterogen & progesteron atau tunggal yang hanya mengandung hormon progesteron. Berdasarkan kemasannya terbagi Pil KB terbagi menjadi 2 kemasan yaitu, yang berisi 28 tablet dan 21 tablet. Pil Kb yang berisi 28 tablet terdiri dari 21 tablet berisi hormon dan 7 tablet nya berisi plasebo (tidak berisi hormon hanya bahan tambahan), sedangkan pil Kb yang berisi 21 tablet seluruh tablet berisi hormon.

Cara meminum pil KB :
1. Pada kemasan yang berisi 21 tablet, diminum setiap hari dimulai dari menstruasi hari pertama hingga hari ke 21, setelah itu libur atau tidak minum pil KB selama 7 hari sebelum mengambil blister yang baru.
2. Sedangkan pada sediaan satu blister berisi 28 tablet, obat diminum terus dari hari pertama menstruasi hingga habis (tidak ada libur) dan langsung mengambil blister yang baru. 
3.Sebaiknya pil KB diminum secara teratur tiap hari di jam yang sama untuk meningkatkan efektifitas obat.
Efek samping yang sering muncul antara lain : sakit kepala ringan, mual, nyeri di payudara, perubahan berat badan, flek. Bila efek samping tidak hilang dan sangat menggangu konsultasikan ke dokter untuk memperoleh metode kontrasepsi yang tepat untuk anda.

Kunjungi kami di Klinik Mitra Medika & Apotek Mitra Keluarga Sehat
Jl.Pramuka km.6 Ruko Mitra Mas No.11/L Banjarmasin.

Kode Faskes BPJS : 0290B006
Dapatkan informasi pelayanan dan promo
Contact Us
Telp/Wa : 082148681934
Line : Mitramedika
Bbm :D3702108
FB : Klinik Mitra Medika
Website : www.klinikmitramedika.co.id

_PRINT